Selasa, 20 Juli 2021

Cincau, Dari Tanaman Liar Menjadi Minuman Segar

Pernah dengar kata ini kan, cincau. Di daerah lain ada yang menyebutnya caon. Silahkan browsing. Anda akan mendapatkan gambar, video dan artikel bejibun tentang tanaman ini.

Ada dua jenis tanaman cincau yang saya tahu. Ada tanaman cincau yang berdaun lebar, permukaan daunnya halus dan kaku. Sedangkan  jenis yang kedua daunnya tidak terlalu lebar dan permukaan daunnya berbulu. Keduanya, saya pernah menanam dan  saya lebih suka yang kedua. Gambar di samping adalah foto tanaman cincau di kebun samping rumah. Dia berdamai dengan tanaman perdu yang lain.

Daun tanaman ini bisa dimanfaatkan untuk minuman. Pernah kan dengar minuman es cincau. Dalam bentuk olahan, cincau ini serupa agar-agar atau jelly. Lembut dan kenyal. Ia ditambahkan dalam minuman yang biasanya berkuah santan dan sirup kental. Rasanya mantul dah. Recomended banget sebagai minuman segar.

Mengolah daun cincau ini tidak sulit. Artinya, kita tidak memerlukan alat khusus dan mahal untuk mengolahnya. Mudah mengolah dan mudah pula menanamnya. Anda cukup menanam umbinya. Perawatannya cukup dengan menjaga media tanam agar tidak kekeringan.  Bila sudah tumbuh, Anda harus menyiapkan  sulur sebagai media rambat tanaman ini. Setelah itu, Anda tinggal menunggu masa panen dan memanfaatkannya menjadi bahan minuman segar. Tidak membutuhkan lahan yang luas juga. Menanam dalam pot pun bisa.

Berikut adalah pengalaman saya mengolah daun cincau,
Pertama petik daun cincau secukupnya. Daun cincau merupakan bahan utama. Jumlah daun cincau sesuai dengan kebutuhan. Daun cincau yang sudah dipetik harus dicuci bersih. Untuk beberapa helai daun, mungkin bersih tapi tidak sedikit juga yang terlihat kotor. Cara membersihkan adalah dibawah air yang mengalir.

Kedua, sobek-sobek daun cincau menjadi berukuran kecil agar mudah diolah.

Ketiga tambahkan sedikit demi sedikit air sambil meremas-remas daun cincau agar sarinya keluar. Remas terus sampai lembut dan airnya sedikit berbusa. Saat diremas air yang bercampur sari daun cincau akan mengental.


Keempat, saring air remasan dengan menggunakan penyaring santan. Hasil saringan adalah cairan kental yang mudah membeku. Simpan hasil saringan itu dalam wadah dan tunggu beberapa jam sampai mengental.

Bila sudah mengental maka cincau siap digunakan. Iris atau sendok kemudian campurkan dengan bahan lain. Tambahkan sirup gula merah kental dan santan masak. Anda akan mendapatkan minuman cincau yang segar.

Cincau bermanfaat membantu melancarkan pencernaan. Anda boleh membuktikannya kalau tidak percaya.

Selamat mencoba

2 komentar:

Paling sering dilihat

Mental block

Selasa pagi, Maret 2024 Tulisan ini saya tulis sambil menunggu waktu. Eh waktu kok ditunggu. Salah ya. Seharusnya waktu dimanfaatkan sebaik-...